Bupati Bireuen Kunjungi Sejumlah Ulama, Pererat Silaturahmi Usai Idul Fitri

Foto: Kunjungan Silaturahmi, Bupati Bireuen bersama SKPK ke Kediaman Tgk. H. Nuruzzahri Yahya, Pimpinan Dayah Ummul Ayman Samalanga (8/4)

BIREUEN,REAKSINEWS.ID | Bupati Bireuen, H. Mukhlis, S.T., melakukan kunjungan silaturahmi ke sejumlah ulama di wilayah Kabupaten Bireuen, Selasa (8/4/2025).

Kegiatan ini dilakukan usai memimpin apel bersama dan halal bihalal di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Bireuen, dalam rangka mengawali aktivitas setelah libur Idul Fitri 1446 H/2025 M.

Kunjungan tersebut bertujuan mempererat hubungan antara Pemerintah Kabupaten Bireuen dengan para alim ulama, sekaligus memperkuat sinergi dalam membangun daerah melalui nilai-nilai keagamaan.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati Mukhlis menyambangi sejumlah pimpinan dayah (pesantren) terkemuka di Bireuen. Di antaranya, Pimpinan Dayah Ummul Ayman Samalanga, Tgk. H. Nuruzzahri Yahya atau yang akrab disapa Waled Nu, dan Pimpinan Dayah Tauthiatul Thulab Mamplam, Tgk. H. Sofyan Mahdi atau Abon Arongan.

Bupati juga mengunjungi Tgk. H. Hasanoel Bashry atau Abu Mudi, Pimpinan Dayah Mudi Mesjid Raya Samalanga, serta Pimpinan Dayah Al Madinatuddiniyah Babussalam Blang Bladeh, TU Amad.

Selain itu, turut dikunjungi pula Tgk. H. Muhammad Ishak (Abon Cot Tarom), Pimpinan Dayah Darussa’adah Cot Tarom Kecamatan Jeumpa, Tgk. Ghazali Abdullah, Pimpinan Dayah Darul Ulum Tanoh Mirah Kecamatan Peusangan, dan Waled Basri, Pimpinan Dayah Annabawi Kecamatan Peusangan Selatan.

Menurut Bupati Mukhlis, peran para ulama sangat penting dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya dalam menjaga nilai-nilai moral dan spiritual masyarakat.

“Kami berharap silaturahmi ini dapat memperkuat kerja sama antara ulama dan pemerintah demi kemajuan Kabupaten Bireuen ke depan,” ujarnya.(MI) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak