BIREUEN,REAKSINEWS.ID | Dalam rangka memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, sebanyak 16 dewan guru bersama 197 siswa MIN 39 Bireuen (MIN Awe Geutah), Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Kabupaten Bireuen, menggelar baca Yasin dan doa bersama, kegiatan berlangsung di halaman madrasah pada Jumat (24/1/2025) dan dilanjutkan dengan tausiah.
Kepala MIN 39 Bireuen, Drs. Syukri, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan ini. "Dalam rangka mengenang peristiwa Isra Mikraj, kita melaksanakan baca Yasin dan doa bersama untuk mempererat keimanan dan ketakwaan siswa serta guru," ujarnya.
Ia juga berharap MIN 39 Bireuen terus berkembang menjadi madrasah yang maju dan berprestasi. "Semoga kegiatan ini semakin menguatkan komitmen kita dalam meneladani Nabi Muhammad SAW, terutama dalam melaksanakan ibadah salat lima waktu," tambahnya.
Acara dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh Tgk. Hanafiah, S.Ag., M.A., seorang pengawas madrasah dari Kemenag Bireuen. Dalam ceramahnya, Tgk. Hanafiah menguraikan sejarah Isra Mikraj yang menjadi momen penting ditetapkannya kewajiban shalat lima waktu bagi umat Islam.
"Shalat merupakan tiang agama, amalan pertama yang akan diperiksa pada hari kiamat, dan pembeda antara orang Islam dengan kaum kafir," jelasnya. Ia juga menekankan bahwa salat lima waktu dapat mencegah umat Islam dari perbuatan keji dan mungkar.
Di hadapan dewan guru dan siswa, Tgk. Hanafiah mengingatkan pentingnya menjadikan shalat sebagai penolong di dunia dan penjaga di akhirat. "Semoga Allah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita dan memasukkan kita ke dalam surga Jannatunnaim," pungkasnya.
Kegiatan Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di MIN 39 Awee Geutah
diakhiri doa bersama, diikuti dewan guru dan segenap siswa-siswi.(MI)