Foto: Maulidurrasul di TPQ Al-Kautsar, Gampong Bayu, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, Aceh (22/11)
BIREUEN, REAKSINEWS.ID | Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) Al-Kautsar di Bayu Peusangan, Bireuen, menggelar serangkaian lomba dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tasyakur Santri Angkatan VIII. Kegiatan ini berlangsung pada 18-21 November 2024, dengan puncak acara yang dijadwalkan pada Minggu, 24 November 2024.
TPQ Al-Kautsar, yang didirikan pada 5 Juni 1999, memiliki misi memberantas buta huruf Al-Qur'an di kalangan anak-anak. Institusi ini dibentuk oleh para tokoh masyarakat dengan tujuan memberikan pendidikan Al-Qur'an, ilmu agama, dan akidah Islamiyah kepada generasi muda. Nama TPQ Al-Kautsar diambil dari surat ke-108 dalam Al-Qur'an, yang berarti "nikmat yang banyak."
Ketua TPQ Al-Kautsar, Tgk. Hanafiah, M.Ali, S.Ag., M.A., menjelaskan bahwa peringatan Maulid Nabi dan Tasyakur Santri ini diramaikan dengan berbagai lomba, termasuk lomba pidato, azan, hafalan surat pendek, mewarnai kaligrafi ayat Al-Qur'an, dan lainnya. "Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan kecintaan kepada Allah SWT, Rasulullah SAW, dan meningkatkan bakti kepada orang tua," ujarnya.
Puncak acara pada Minggu, 24 November 2024, akan diisi dengan tasyakur santri yang telah mampu membaca Al-Qur'an dengan lancar, menghafal surat-surat pendek, serta doa sehari-hari. Selain itu, akan diadakan ceramah Maulid Nabi, santunan untuk anak yatim, dan penyerahan piala bagi para pemenang lomba.
"Semoga para santri TPQ Al-Kautsar senantiasa mencintai ilmu, adab, serta menjadi generasi yang berbakti," harap Tgk. Hanafiah, mengutip perkataan Imam Syafi'i, "Bukanlah anak yatim itu yang kehilangan orang tuanya, melainkan yang yatim dari ilmu dan adab."
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus mendalami Al-Qur'an dan mengamalkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.(MI)