Sumber DD: Camat Gandapura Serahkan Rumah Bantuan kepada Janda Empat Anak

Foto: Camat Gandapura, Azmi SAg menyerahkan Rumah bantuan sumber Dana Desa Blang Keudee (5/9) 

BIREUEN | REAKSINEWS.ID - Camat Gandapura, Azmi, S.Ag, menyerahkan kunci rumah layak huni kepada Ida Diana (44), warga Desa Blang Keudee, Kecamatan Gandapura, Kabupaten Bireuen, Kamis (5 September 2024)

Penyerahan rumah layak huni tersebut merupakan bagian dari program bantuan dana desa tahun 2024. Ida Diana, seorang janda dengan empat anak yang selama ini tinggal bersama keluarganya, menerima rumah dengan tipe 3 x 6,4 meter yang berstruktur permanen.

Keuchik Blang Keudee, Munzir Thaib (56), yang didampingi Pendamping Lokal Desa, Muhammad Idris, mengungkapkan bahwa rumah bantuan ini memiliki anggaran sebesar Rp70 juta, mirip dengan bantuan tahun sebelumnya. 

Munzir menjelaskan bahwa Ida Diana adalah seorang janda yang sehari-hari bekerja sebagai penjahit untuk memenuhi kebutuhan keluarganya dan sebelumnya menempati rumah bersama orang tuanya.

"Melalui musyawarah desa, kami memutuskan memberikan satu unit rumah permanen tipe 3 x 6,5 meter, yang bersumber dari dana desa tahun 2024, kepada Ida Diana," ujar Munzir.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Azmi juga berpesan, "Bantuan dana desa ini diharapkan dapat membantu keluarga Ibu Ida. Harap jaga rumah ini dengan baik, dan bagi warga, mohon untuk lebih proaktif dalam kegiatan dan acara sosial desa.(MI) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak