Anggota DPR RI H Anwar Idris Resmikan Program Bantuan Pasang Baru Listrik di Bireuen

Foto: Drs H Anwar Idris, Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PPP pada peresmian BPBL di Kecamatan Peudada, Kabupaten Bireuen, Aceh (25/9).

BIREUEN, ACEH | REAKSINEWS.ID - Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PPP, Drs. H Anwar Idris, meresmikan penyalaan pertama Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) di Kecamatan Peudada, Kabupaten Bireuen, pada Rabu (25/9/2024).

Acara seremonial berlangsung di halaman Meunasah Gampong Meunasah Baroh dan dibuka oleh PJ Bupati Bireuen, Jalaluddin, yang diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Dailami, SHut. Hadir dalam acara tersebut, manajer KKU PLN UID Aceh diwakili oleh Nurlana, serta manajer UP3 Lhokseumawe, Husni. Selain itu, turut serta Anggota DPRK Bireuen dari PPP, Athailah M. Saleh, serta sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, dan ratusan warga setempat.

Dalam sambutannya, Dailami menyatakan bahwa Program BPBL adalah hasil sinergi antara Kementerian ESDM dan Komisi VII DPR RI, yang didukung oleh pemerintah daerah. H Anwar Idris menjelaskan bahwa program ini merupakan usulan dari Fraksi PPP kepada Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM.

“Semoga program ini dapat membantu masyarakat,” ungkap H Anwar Idris. Ia menambahkan bahwa perjuangan untuk program ini dimulai sejak menjabat di Komisi VII pada tahun 2019, dan berkomitmen agar tidak ada rumah yang tertinggal dari akses listrik hingga 2024.

Wahyudi Joko Santoso, Koordinator Kelaikan Teknik dan Keselamatan Ketenagalistrikan, juga menyampaikan dukungan untuk memastikan kelancaran program demi kepentingan masyarakat.

Setelah acara resmi, H Anwar Idris bersama Tenaga Ahli DPR RI, M. Zubir, dan Ali Kuba, menyerahkan BPBL kepada masyarakat Gampong Meunasah Baroh di masing-masing rumah penerima. Ia menginformasikan bahwa untuk sebaran calon penerima program BPBL Tahun 2024 di Provinsi Aceh, totalnya mencapai 3.791, dengan 808 penerima di Kabupaten Bireuen, dan 122 di Kecamatan Peudada, serta 10 di Gampong Meunasah Baroh.

Usai penyerahan, H Anwar Idris dan rombongan mengunjungi dua rumah warga penerima bantuan untuk menyerahkan meteran dan menempel stiker PLN bersubsidi.(**) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak