GPPM Gelar Pelatihan Kerajinan"Rias Sirih Pengantin"Khas Aceh

Reaksinews.id | Bireuen - GPPM (Gerakan Pemuda Peduli Masyarakat) Kabupaten menyelenggarakan pelatihan kerajinan rias sirih pengantin bagi mahasiswa, pelaksanaan dipusatkan di TPQ Zaweeya, Geulanggang Teungoh, Bireuen, Minggu (14 November 2021)

Ketua panitia, Nurul Aula mengatakan, kegiatan digelar sebagai bentuk wujudnya program kerja GPPM dalam meningkatkan sumberdaya masyarakat,

Dikarenakan terbatasnya Kouta, kegiatan ini hanya diikuti sejumlah 15 orang peserta"Rias Sirih Pengantin"merupakan salah satu kerajinan Khas Aceh yang telah menjadi budaya sejak turun temurun,

Dunia kerajinan (Rias Sirih Pengantin) perlu dikembangkan dengan Versi yang terbarukan seiring perubahan zaman. Sehingga generasi penerus dapat melestarikan adat/budaya warisan para pendahulu,

Melalui pelatihan ini, selain meningkatkan SDM, juga bermanfaat terhadap para peserta dalam mengembangkan Skill dibidang kerajinan terbaru"Pastinya akan selalu dibutuhkan masyarakat dalam setiap pelaksanaan pesta perkawinan bahkan dapat dijadikan item perlombaan pada setiap Event nantinya, Nurul Aula menuturkan.

Ketua GPPM, Azhari, S.Sy menyampaikan, pelatihan Rias Dirih Pengantin dilaksanakan secara bertahap, tujuannya untuk meningkatkan kreativitas dan keahlian masyarakat di bidang kerajinan tangan, 

"Untuk memaksimalkan pelatihan tersebut, panitia turut menghadirkan, Ibu Safriyanti sebagai Narasumber, dimana beliau merupakan salah satu dari pengrajin"Rias Pengantin" di Kabupaten Bireuen. 

Semua peserta akan menjadi kader binaan GPPM untuk menghasilkan produk"Kerajinan" kemudiannya akan dipasarkan, baik di dalam lingkup kabupaten Bireuen hingga keluar Kabupaten/Kota yang lainnya, Ketua GPPM menuturkan (Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak