Reaksinews.id l Bireuen-Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Persaudaraan Aceh Seranto (PAS) Kabupaten Bireuen melaksanakan kegiatan Sunat Massal. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, 27 April 2021 yang berlokasi di Balai Desa Kantor Camat Peusangan.
Ketua DPD PAS Bireuen, Rahmat Asri Sufa, SH, S.Pd.I, M.Pd menjelaskan, kegiatan ini terlaksana atas dukungan seluruh para pengurus yang telah berkontribusi penuh dalam kegiatan ini.
"Kegiatan ini harus di laksanakan rutin mengingat kegiatan sunat massal sangat jarang dilaksanakan khususnya di Bireuen. Mudah-mudahan kegiatan sunat massal bisa memberikan manfaat yang baik kepada peserta. Kemudian, anak-anak yang sunat dapat berperan aktif dalam membantu pembangunan guna kemajuan bersama," kata Rahmat.
Kemudian, ketua panitia acara kegiatan, Sayed Chairul Raziq mengatakan, kegiatan ini turut di dukung oleh Camat Peusangan, Dinkes Bireuen, Kodim 0111/Bireuen, Puskesmas Peusangan, Puskesmas Cot Iju, dan Akper Muhammadiyah.
Dari kegiatan ini ada 27 anak yang mendaftar untuk ikut serta, peserta tersebut berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Bireuen dan Aceh Utara.
"Semoga kegiatan ini terus berlanjut di tahun akan datang, mohon doa dan dukungan untuk DPD PAS Bireuen selalu membantu sesama untuk masyarakat Aceh. Semoga kegiatan seperti ini bisa menjadi contoh bagi organisasi-organisasi mayasrakat dan sosial lainnya" kata Sayed Chairul Raziq yang juga merupakan mahasiswa Al Muslim Jurusan Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.(Rel)